Selamat Datang

Selamat datang di situs resmi program kami yang berdedikasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak di Kampung Pemulung, Tangerang Selatan.

Download Poster

Latar Belakang Kegiatan

Kampung Pemulung merupakan permukiman dengan akses pendidikan yang sangat terbatas bagi anak-anak. Taman Baca Amalia didirikan untuk memberikan kesempatan belajar bagi anak-anak Kampung Pemulung melalui kegiatan pengajaran. Kami melakukan kegiatan pengajaran dan donasi buku untuk membantu relawan di sana serta melatih keterampilan anak-anak dengan belajar berhitung, membaca, dan melatih kreativitas dalam berkarya. Kegiatan ini bertujuan mencapai SDGs 4 Pendidikan Berkualitas dengan menyediakan akses pendidikan dasar, membantu mengurangi kesenjangan pendidikan serta memberikan bekal keterampilan dasar bagi anak-anak untuk masa depan yang lebih baik.

....

Timeline Kegiatan

Persiapan

Pada tahap ini, tim melakukan pengamatan langsung ke Taman Baca untuk melihat kondisi tempat, mewawancarai relawan pengajar, dan mendata kebutuhan seperti bahan dan peralatan untuk membuat hasta karya. Selanjutnya, tim akan berkoordinasi dengan pengelola Taman Baca untuk menyepakati jadwal dan rencana pelaksanaan program secara online melalui WhatsApp. Tim juga akan mempersiapkan materi ajar dan mengumpulkan perlengkapan serta bahan untuk pembuatan hasta karya.

Pelaksanaan Kegiatan

Pada tahap ini, tim memberikan pengajaran dalam skala kecil kepada anak-anak di Taman Baca. Selain itu, tim akan membimbing anak-anak untuk membuat hasta karya sederhana. Donasi buku-buku juga akan diberikan kepada Taman Baca.

Monitoring dan Evaluasi

Pada tahap ini, Tim memantau dan mengevaluasi dampak dari program pengajaran serta pembuatan hasta karya yang dilakukan di Taman Baca. Evaluasi ini mencakup seluruh proses dari awal hingga akhir, kondisi mitra, kehadiran dan antusiasme anak-anak, dampak yang dirasakan, serta saran dan kritik untuk perbaikan program kedepannya.

Lokasi Kegiatan

Lokasi yang dipilih untuk kegiatan Pengabdian Masyarakat ini adalah Taman Baca Amalia di Kampung Pemulung, Jurang Mangu Barat, sebuah permukiman penduduk yang sebagian besar penghuninya berprofesi sebagai pemulung. Minimnya akses terhadap pendidikan bagi anak-anak di kawasan ini menjadi perhatian utama. Taman Baca Amalia hadir sebagai solusi dengan menyediakan sarana belajar melalui kegiatan pengajaran oleh para relawan. Kegiatan ini bertujuan mewujudkan SDGs 4 Pendidikan Berkualitas dengan membuka akses pendidikan dasar, mengurangi kesenjangan pendidikan, serta memberikan bekal keterampilan dasar kepada anak-anak Kampung Pemulung agar mereka memiliki masa depan yang lebih cerah.

Kegiatan Kami

Pengajaran

Pembuatan Hasta karya

Donasi Buku